Tuesday 13 October 2015

Santai Bareng Keluarga di Cafe Oh lala Kelapa Gading

Ngomongin makanan itu enggak jauh-jauh dari teman, dari keluarga dan dari soulmate, dong ya. Dulu, sewaktu saya masih gadis, cie gadis...kalau lagi hang out bareng teman, pasti ke tempat makan. Suka waktu di Yogyakarta, emperan depan toko-toko saja rasanya enak dan romantis abis. Lalu ketika sudah berkeluarga, ngajak makan keluarga besar juga rasanya senang sekali.

Kali ini, saya ingin bercerita santai bareng keluarga besar suami di Cafe Oh lala Kelapa Gading. Hehhe, jauh amat ke Kelapa Gading, iya keluarga besar suami tinggal dekat sana. Jadi, pas kebetulan saya mendapatkan kemurahan Allah, yaitu mendapatkan voucher dari Cafe Oh lala. Alhamdulillah jumlahnya bisa mengajak dua adik suami.


Awalnya rada mengerutkan kening juga, melihat harga-harga di website Cafe Oh lala yang fantastic nominalnya. Tapi saya yakin, pasti rasa dan penyajiannya bagus, oke ya worth it lah, nambah paling sedikit. So, beberapa bulan yang lalu di suatu hari Minggu siang, saya dan keluarga menikmati Cafe Oh lala untuk santai bareng keluarga.

Cafe Oh lala ini berada di dalam mall Kelapa Gading, luasnya beuuuh itu mall. Mencari tempat parkirnya saja, cukup memakan waktu, apalagi itu hari Minggu, harinya pada ngemall. Setelah menemukan tempat parkir, aunty Ayu, adik suami biasa disapa...segera memasang radar pencarian, di mana tepatnya Cafe Oh lala tersebut. Iyelaaah dia kan biasa gahul di MKG.

Setelah berada di Cafe Oh lala yang nuansanya vintage begitu...yakin nich bawa baby Fira, hahaa baper sama suasana nich. But, Alhamdulillah tempatnya nyaman sekali dan disediakan baby chair juga. Sejak ada baby Fira, saya emang suka mencari baby chair, karena enggak bawa stroller.

Pesanan saya dan keluarga adalah Zuppa Soup, Black Paper Beef, Tomyam Goong Seafood, dan Pindang Iga. Untuk minumannya saya dan keluarga mencoba Ice Blanded  Chocholate, Italian Soda Kiwi, Femme Fatale dan Ice Lemon Tea. Baby Fira mengemil yummy bite rasa original dan menyantap bubur saringnya, yang dibawa dari rumah.








Soal rasa makananya, saya mencoba Zuppa Soup yang memang saya doyan banget. Porsinya besar dan enggap saya menghabiskannya. Saya juga mencicipi Black Paper Beefnya, lumayan lah, yang juara adalah Tomyam Goong Seafood. Jika saya diberi kesempatan datang lagi ke Cafe Oh lala, yang akan saya santap adalah Tomyamnya, jujur saya bukan seorang penyuka Tomyam, tapi di Cafe Oh lala, juara.

Bangkunya santai dan kursinya juga tidak seformal di ruang makan rumah ya. Saya dan keluarga bercerita dan bersantai menghabiskan siang hingga sore di Cafe Oh lala. Jika tidak ingat besok akan beraktifitas, saya ingin mengajak Faiz untuk bermain di play ground yang ada di sekitar Cafe Oh lala. Nuansa santainya MKG kerasa sekali. Semoga ada waktu lagi untuk saya dan keluarga besantai di Kelapa Gading yang tidak pernah sepi ini.

Cafe Oh lala

Mall Kelapa Gading Lantai Lower Ground Unit 30-30A
Kelapa Gading
Jakarta Utara




2 comments:

  1. asik bgt ya makan di Cafe Oh lala

    ReplyDelete
  2. Namanya unik banget ya, Cafe Oh lala hihihi. Tomyam biasanya ada asem2 nya, pedes juga ya, segerrr

    ReplyDelete

Mohon maafkeun, komentar kali ini dimoderasi ya. Terima kasih