Wednesday 6 May 2020

Aku Suka Ngaji Online Bersama UAH Melalui YouTube



Alhamdulillah bertemu kembali dengan Ramadan 1441 H meskipun dalam kondisi yang berbeda dari Ramadan sebelum-sebelumnya. Menerima dengan lapang dan ikhlas dan meyakini bahwa semua ini adalah ujian dari Allah yang harus diterima.



Berikhtiar dengan mengikuti kebijakan pemerintah dengan berupaya tinggal di rumah, jaga jarak jika berada di tempat umum, menggunakan masker dan semaksimal mungkin menghindari kontak dengan orang lain. Insya Allah menjalani Ramadan dengan hati tenang, dimudahkan urusan selama bulan suci ini meskipun dalam keterbatasan dan dicukupkan rejeki dan kebutuhkan kita selama menjalani ibadah di bulan penuh berkah ini.


Alhamdulillah sudah hampir satu tahun ini, saya selalu mendengarkan kajian secara online melalui You Tube. Salah satu kajian online yang saya ikuti adalah akun resmi milik Ustadz Adi Hidayat dengan nama akun Adi Hidiayat Official. Aktifitas sehari-hari saya sebagai ibu rumah tangga, selalu dibutuhkan jam berapapun oleh anak-anak dan suami. Saya memilih mengikuti kajian secara online selain dapat menghadirkan wujud fisik sebagai ibu, juga bisa melakukan pekerjaan rumah.

Selama bulan Ramadan ini UAH membuat sebuah kajian online bertajuk Aku Suka. Salah satu ide kreatif yang dibuat mengingat masjid tempat berdakwah juga mengikuti kebijakan pemerintah untuk mengurangi kerumunan dan melakukan ibadah dari rumah. Alhamdulillah perkembangan teknologi hadir mengatasi permasalahan tersebut. Walaupun covid 19 tak kasat mata, namun charge iman dan hati wajib untuk terus dilakukan.

Aku Suka adalah kependekan dari Ayo Kultum Sejenak Untuk Buka Puasa. Sebuah ajakan yang sangat indah untuk mengisi waktu menjelang berbuka puasa. Sampai hari ini saya belum pernah mengikuti Aku Suka secara langsung menjelang waktu berbuka puasa. Alasannya ya, ibu-ibu kadang memastikan semua beres terlebih dahulu, dah seperti setrikaan gitu, dari dapur, kamar mandi, kasur dibersihin dan ingin semuanya beres sebelum berbuka puasa.

Kapan Mendengarkan Aku Suka


Jadwal saya berada di Dapur Astata adalah ba'da Ashar. Insya Allah cukup untuk memasak sederhana tanpa mengkreasikan bahan makanan lainnya. Nah, sebelum saya masuk ke Dapur Astata, saya memutar You Tube dan mencari Aku Suka Adi Hodayat Official terlebih dulu dan memutarnya. Biasanya saya memutar mulai awal dulu sampai video akan memutar video-video lainnya.

Sembari mengupas wortel, mengiris bawang, mencuci kangkung, menggoreng tahu dan menyiapkan air mendidih untuk teh manis panas, saya mendengarkan Aku Suka sebagai ngaji online bersama UAH. Jadi, sembari memasak untuk sajian buka puasa sayapun ngaji online dan tidak menyia-nyiakan waktu untuk mendengarkan hal-hal lainnya. Dapur pun menjadi adem walau asap dari wajan panas keluar untuk mengatakan kepada dunia, bahwa kompor telah melaksanakan tugasnya.



Menyiapkan waktu sahur saya juga ditemani Aku Suka Ngaji Online bersama UAH. Kebayang kan, pagi dini hari pukul 3 pagi sendirian di dapur, untuk meramaikan suasana dapur saya memutar You Tube dan mendengarkan kajian online dari UAH melalui Aku Suka.

Sampai waktu menyantap sahur bersama keluarga pada pukul 4 pagi, saya tetap memutar Aku Suka dan mencari yang terbaru. Sahur bersama keluarga yang biasanya melihat tayangan televisi sekarang sudah berganti menjadi mendengarkan Aku Suka Ngaji Online bersama UAH. Alhamdulillah anak lelaki saya juga ikut antusias mendengarkan dan bahkan aktif bertanya untuk berdiskusi bersama-sama.

Tema Asyik di Aku Suka


Ustadz Adi Hidayat memberikan tema-tema yang berbeda setiap harinya. Jadi, seperti benar-benar mendengarkan Kultum sewaktu mendirikan sholat tarawih di masjid. Ada kultumnya, ada penceramahnya dan ada tema-tema yang diberikan.

Awal-awal Ramadan tentu yang dibahas adalah seputar Ramadan, ada Makna Ramadan, Amalan Utama Ramadan, Rahasia Tarawih, Rahasia Waktu sahur, Amalan Utama Puasa, Interaksi dengan Al-Qur'an, Rahasia Menghafal Al-Qur'an, Tantangan dalam Berpuasa, Rahasia Waktu Berbuka, dan yang terakhir teman-teman bisa mendengarkan penjelasan UAH mengenai isu yang berkembang seputar pertengahan bulan Ramadan yang jatuh pada hari Jumat.

Saya selalu memutar tema-tema tersebut dan mengulang-ulang sampai saya paham benar dan benar-benar mengamalkan. Terlambat memang saya belajar sembari berjalan. Seharusnya yang dilakukan adalah mencari ilmunya terlebih dulu, belajar dulu baru mengamalkan. Seperti belajar sholat, seharusnya cari dulu fikih sholat, pahami dan benar-benar mengerti baru dirikan sholat dengan benar.

Tapi Insya Allah meskipun terlambat akan terus diperbaiki-diperbaiki lagi dan tidak lelah untuk belajar. Belajar adalah bagian ikhtiar untuk mengisi sisa usia. Belajar adalah bagian dari tugas manusia yang hidup karena orang hidup selalu ada ujian. Alhamdulillah diberikan kesempatan waktu dan kuota untuk tetap Ngaji Online. Tidak ada yang tidak mungkin untuk dilakukan. Semua tergantung pada diri kita sendiri, mau atau tidak. 

1 comment:

  1. Ohh UAH itu singkatan dr Ustadz Adi Hidayat toh..

    Sekarang belajar agama bisa dilakukan via online ya selama pandemi ini. Ternyata ada juga ya ngaji online di Youtube. Kirain cuma ada kajian aja.

    ReplyDelete

Mohon maafkeun, komentar kali ini dimoderasi ya. Terima kasih